Patroli Polsek Ujungpangkah Wujudkan Penanganan Dalam Penyebaraan Covid 19.
Ujungpangkah – Sambil melaksanakan kegiatan Patroli,setiap personil Polsek Ujunhpangkah Polres Gresik yang melaksanakan nya selalu membagikan Masker gratis apabila dalam melakukan sambang maupun melihat warga masyarakat yang sedang beraktivitas dan melihat warga masyarakat untuk selalu menggunakan masker.
Dalam giat kali ini
Patroli Polsek Ujungpangkah menghentikan pengendara sepeda motor yang melintas dengan memakai
sepeda motor. Kepada pengendara yang tidak mengenakan masker itu, petugas membagikan masker gratis serta melakukan edukasi protokol kesehatan dan untuk terbiasa menggunakan masker selama Covid 19 ini masih ada.
Untuk mencegah penularan Covid-19 di wilayah di Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, petugas Patroli membagikan masker gratis kepada warga yang melintas di jalan kamis (24-06-2021).
Sasaran yang dipilih, adalah lokasi berkumpulnya warga desa, karena di anggap masih ada warga yang lalai dalam menerapkan disiplin protokol kesehatan, apalagi saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.
Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito SH mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh Anggota Patroli Polsek Ujungpangkah ini adalah wujud penanganan dalam Penyebaraan Covid 19.
“Kami jajaran Polres Gresim Polsek Ujungpangkah dalam mencegah penyebaran Covid-19 selalu mendukung Program Pemerintah tentang penerapan Protokol kesehatan selama Covid 19 masih ada. Kami berharap warga untuk sadar protokol kesehatan,” ucap Kapolsek.
Kapolsek Ujungpangkah menambahkan bahwa penanganan Covid-19 adalah tugas seluruh elemen masyarakat. Untuk itu diharapkan seluruh elemen tersebut harus kompak.
“Bukan hanya petugas saja yang aktif, masyarakat pun harus menyadari dan mau menerapkan disiplin protokol kesehatan dalam kehidupan,” tambahnya.
Salah satu warga desa mengaku senang dengan adanya pembagian masker dari petugas. “Alhamdulilah, tentunya senang mendapat masker gratis dari petugas. Harapannya semoga corona ini segera sirna, sehingga bisa beraktifitas normal,” kata warga.
Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto Melalui Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito SH.Untuk meningkatkan terus kegiatan Penerepan Protokol kesehatan kepada masyarakat dan berikan Edukasi pula dalam pencegahan penyebaran Covid 19.(uj)
The post Patroli Polsek Ujungpangkah Wujudkan Penanganan Dalam Penyebaraan Covid 19. appeared first on BACA SAJA ONLINE.
0 Comments